Teknologi Intel® Deep Link
Berdayakan performa CPU dan GPU Intel® untuk mewujudkan tingkat performa dan efisiensi baru dengan teknologi Intel® Deep Link. Pasangkan prosesor Intel® Core™ tertentu dengan grafis Intel® Arc™, dan dapatkan manfaat yang disajikan teknologi Intel® Deep Link di berbagai beban kerja.
Performa
Gaming
Streaming
Berkreasi
Dynamic Power Share: Peningkatan Performa Cerdas²
Dynamic Power Share secara cerdas mendistribusikan daya antara CPU dan GPU yang memungkinkan dorongan performa untuk tugas Anda. Lingkup daya terpadu yang diatur oleh algoritma pintar mengalokasikan daya antara prosesor Intel® Core™ dan grafis Intel® Arc™ Anda – mana yang paling membutuhkan. Dari bermain game hingga berkreasi, Dynamic Power Share memastikan bahwa laptop Anda berjalan dengan performa maksimal setiap saat.
Stream Assist: Ambil Kembali Performa Gaming³
Dengan Stream Assist, dapatkan performa gaming yang optimal dari grafis Intel® Arc™ dengan memindahkan beban kerja streaming yang berat ke mesin sekunder di sistem Anda. Membebaskan grafis diskrit untuk mendorong frame rate maksimum, sementara tugas perekaman dan streaming seperti Virtual Green Screen, Auto-Frame, Sharp stream, dan Auto Game Highlights dialihkan ke grafis terintegrasi Intel® pada laptop dan desktop yang kompatibel dengan Intel® Deep Link.
Mitra Kami
“Kami senang melihat Intel menjadi salah satu pemain besar di sektor grafis diskrit. Kami berharap bisa bekerja sama dan mengoptimalkan perangkat lunak pengeditan foto dan video kami dengan Intel® Deep Link untuk prosesor baru ini, dan menghadirkan performa yang lebih baik untuk pengguna.”
Dr. Jau Huang
Chairman dan CEO, CyberLink Corp
“Topaz Lab telah mengintegrasikan teknologi Intel® Deep Link ke aplikasi Gigapixel AI kami, menskalakan gambar dengan AI menambahkan detail dan kejernihan. Intel® Deep Link meningkatkan kecepatan saat mengolah banyak gambar.4 Kami sangat bersemangat dengan prospek untuk menggabungkan beberapa mesin komputasi Intel yang berbeda, untuk menghadirkan nilai bagi pengguna kami.”
Albert Yang
CTO, Topaz Labs
“Praktik telah membuktikan bahwa teknologi Intel® Deep Link dapat meningkatkan performa dan kualitas penggunaan siaran langsung game Huya. Intel selalu menjadi mitra terbaik kami, dan kami menantikan kerja sama teknis yang leibh mendalam ke depannya.4”
Mr. Tan Shunwen
GM Media Center, Huya
Bersama Lebih Baik
Tampil menonjol dan maksimalkan performa dalam bermain game, streaming, berkreasi, dan lainnya dengan teknologi Intel® Deep Link saat Anda memadukan grafis Intel® Arc™ dengan prosesor Intel® Core™ yang kompatibel. Dari desktop hingga laptop, baik Anda memilih merakit sendiri atau membeli sistem built-up, sistem Deep Link mudah dibangun dengan komponen dan mudah didapatkan dari OEM terkemuka.
Ayo Main
Bebaskan imajinasi Anda dengan solusi grafis Intel® Arc™ baru: perangkat keras, perangkat lunak, dan layanan. Semuanya dibuat guna mewujudkan pengalaman bermain game, berkreasi, dan streaming.
Laptop Intel Arc Seri A
Bawa kehebatan grafis Intel Arc ke mana pun Anda pergi.
Prosesor Intel® Core™ Generasi ke-12
Menghadirkan Performa Unggul Tepat Saat Dibutuhkan.5
Ambil lompatan evolusioner berikutnya dengan arsitektur hibrida performa dari prosesor Intel® Core™ Generasi ke-12.
Pemberitahuan dan Pelepasan Tanggung Jawab Hukum2 3 4 5
Informasi Produk dan Performa
Performa bervariasi berdasarkan penggunaan, konfigurasi, dan faktor lainnya. Pelajari lebih lanjut di www.Intel.com/PerformanceIndex.
Membutuhkan Intel® Arc™ Control, untuk mengaktifkannya, unduh di www.intel.com/arc/software.
Fitur hanya berlaku untuk platform mobile.
Intel tidak mengontrol atau mengaudit data pihak ketiga. Anda harus mempertimbangkan sumber lainnya untuk mengevaluasi akurasi.
'Unggul' jika dibandingkan dengan generasi sebelumnya.