Memperkenalkan Layanan Cloud Intel Unite®
Solusi kolaborasi cloud sederhana dan mudah diakses yang didukung oleh Intel.
Alat Kolaborasi Hebat dari Intel
Solusi Intel Unite® menawarkan kolaborasi berkualitas tinggi, hemat biaya, dan kualitas tingkat perusahaan. IT menghargai platform terbuka, yang bersifat agnostik perangkat dan mudah diterapkan. Pengguna menyukai kesederhanaan. Rapat lebih aman dan produktif.
Kini Tersedia sebagai Layanan Cloud
Layanan Cloud Intel Unite® memberi Anda opsi untuk memiliki layanan PIN yang dihosting di cloud. Jadi, Anda tidak perlu menghabiskan waktu dan sumber daya dalam mengelolanya di lokasi. Anda hanya memerlukan perangkat berbasis platform Intel vPro® tertentu di ruang rapat Anda dan aplikasi Intel Unite® di perangkat klien.
Layanan Cloud Intel Unite® Menjadikan Setiap Rapat Lebih Baik
Terbuka dan Dapat Diperluas
Gunakan sebagian besar perangkat, sistem operasi, dan plugin.
Hemat Biaya
Pengeluaran lebih sedikit untuk infrastruktur dan pengelolaan.
Lebih Aman
Membantu memberi perlindungan data secara menyeluruh.
Lebih mudah
Antarmuka berkemampuan sentuh yang sama sekali baru membuat memulai rapat jadi cepat dan mudah.
Kolaboratif
Membagikan beberapa layar, membagikan komentar, dan memberi anotasi.
Mudah bagi IT
Dapatkan analisis, kelola, dan pecahkan masalah dari jarak jauh.
Demo Solusi Intel Unite®
Minta demo bagaimana solusi Intel Unite®dapat membantu Anda memberikan solusi yang sederhana, terbuka, dan dapat diperluas untuk organisasi Anda.
Kolaborasi Cloud untuk Setiap Lingkungan
Ruang Rapat
Ruang Kelas
Papan Informasi Digital
Layanan Kesehatan
Kolaborasi Cloud untuk Berbagai Ukuran Organisasi
Di lokasi, solusi Intel Unite® memerlukan hub PC yang didukung prosesor Intel® Core™ vPro® dan diaktifkan untuk solusi Intel Unite®, beserta aplikasi Intel Unite® di perangkat pengguna, dan layanan PIN.
Dengan Layanan Cloud Intel Unite® baru, layanan PIN yang dikelola disediakan oleh Intel. Jadi Anda tidak perlu memiliki, mengelola, atau memelihara sendiri server PIN.
- Harga yang lebih rendah memberi akses kepada usaha kecil hingga menengah untuk kolaborasi cloud berkualitas perusahaan
- Penerapan yang lebih sederhana dan biaya pemeliharaan yang rendah memungkinkan IT berfokus pada prioritas lainnya
- Kemudahan penggunaan berarti meningkatnya produktivitas karyawan
Layanan Cloud Intel Unite® menghadirkan kolaborasi cloud yang meminimalkan biaya infrastruktur dan overhead IT.
Membuat Kolaborasi Jadi Lebih Baik
Intel Membuat Kolaborasi Jadi Mudah dan Lebih Aman
Berkolaborasi dengan lancar di berbagai lokasi dan perangkat.
Kolaborasi untuk Lingkungan Kerja Modern
Lihat bagaimana solusi Intel Unite® dapat mengubah kerumitan kolaborasi menjadi produktivitas.
Bentuk dan Ukuran Kecil
Perangkat Lain
Informasi Produk dan Performa
Fitur dan keunggulan teknologi Intel® bergantung pada konfigurasi sistem dan mengharuskan diaktifkannya perangkat keras, perangkat lunak, atau layanan. Performa beragam tergantung pada konfigurasi sistem. Tidak ada produk atau komponen yang bisa sepenuhnya aman. Hubungi produsen atau peritel sistem Anda, atau pelajari lebih lanjut di https://intel.co.id/
Skenario pengurangan biaya sebagaimana dijelaskan dimaksudkan sebagai contoh bagaimana produk berbasis Intel® tertentu, dalam kondisi dan konfigurasi yang ditentukan, dapat memengaruhi biaya di kemudian hari dan memberikan penghematan biaya. Kondisi dapat bervariasi. Intel tidak menjamin biaya atau pengurangan biaya apa pun.
Intel, logo Intel, teknologi Intel vPro®, dan Layanan Cloud Intel Unite® adalah merek dagang Intel Corporation atau anak perusahaannya di AS dan/atau di negara lainnya.
*Nama dan merek lain adalah hak milik dari masing-masing pemiliknya.
© Intel Corporation