Grafis Intel® Arc™ Seri A untuk Laptop
Selamat datang di pilihan grafis khusus terbaru yang mendukung pengalaman laptop premium. Laptop yang dilengkapi dengan grafis Intel® Arc™ Seri A menghadirkan teknologi tercanggih di dunia 1untuk memungkinkan pengalaman bermain game yang imersif dan pembuatan konten yang mumpuni dengan desain portabel yang modern.
Temukan grafis Intel Arc untuk kebutuhan gaming Anda mulai dari gaming performa tinggi pada grafis Intel Arc 7 hingga gaming umum yang disempurnakan pada grafis Intel Arc 3.
Dibandingkan dengan grafis terintegrasi, dapatkan hingga 2X performa 2dengan grafis Arc 3; lompatan besar berikutnya dalam pengalaman mobile telah menanti.
Mikroarsitektur Intel Xᵉ HPG
Mikroarsitektur Xe HPG dirancang secara menyeluruh untuk menghadirkan performa, efisiensi, dan skalabilitas yang tinggi bagi para gamer dan kreator.
- Inti Xe baru dengan kemampuan XMX AI bawaan
- Perangkat keras akselerasi 3D yang canggih
- Unit Ray Tracing
Xᵉ Super Sampling: Peningkatan Skala yang Disempurnakan AI
Teknologi Intel Xe Super Sampling (XeSS) membawa pengalaman gaming ke level berikutnya dengan peningkatan skala yang disempurnakan AI sehingga menghadirkan performa yang lebih baik dengan detail gambar yang tinggi. XeSS dioptimalkan untuk produk grafis Intel® Arc™ dengan kemampuan untuk memanfaatkan akselerasi perangkat keras XMX AI.
DirectX* 12 Ultimate
Bawa gaming ke level berikutnya dengan dukungan teknologi grafis terkini termasuk ray tracing, variable rate shading, mesh shading, dan sampler feedback - landasan untuk pengalaman game generasi berikutnya.
Grafis Intel Arc untuk Kreator
Bebaskan imajinasi Anda dan buat audiens terpesona dengan pembuatan konten digital yang kaya menggunakan mesin media canggih yang dilengkapi AI dan dipercepat oleh teknologi Deep Link. Ciptakan konten menarik yang dilengkapi kartu grafis pertama yang mendukung semua format media terkemuka saat ini dan terus ikuti kabar terbaru dengan kemampuan encode video AV1 yang paling canggih.
Teknologi Intel® Deep Link
Tingkatkan kehebatan CPU dan GPU Intel® untuk mewujudkan tingkat performa dan efisiensi yang baru dengan teknologi Intel® Deep Link dalam berbagai beban kerja.
Performa
Maksimalkan performa dengan Dynamic Power Share dan dapatkan performa yang lebih baik saat bermain game atau berkreasi.
Gaming
Dapatkan kecepatan bingkai yang lebih tinggi dan responsivitas yang lebih cepat dengan teknologi Intel® Deep Link yang dibuat khusus untuk bermain game.
Streaming
Kurangi beban pekerjaan streaming dan bebaskan grafis khusus dengan Stream Assist dan dapatkan kecepatan bingkai maksimum untuk pengalaman bermain game dan streaming yang lebih baik.
Berkreasi
Percepat pekerjaan pengeditan dan encoding dengan Hyper Encode dan Hyper Compute.
Fitur dan Manfaat Tambahan
intel arc control
Aplikasi Intel® Arc™ Control memberikan gamer opsi dan kontrol untuk menyetel pengalaman gaming mereka dalam tata letak yang intuitif dan modern. Dapatkan pembaruan driver tanpa hambatan, optimalkan game favorit Anda dan streaming dari rumah tanpa gangguan.
Intel Arc Control - Studio
Transformasi ruang Anda menjadi studio streaming pribadi dalam sekejap dengan layar hijau, bingkai kamera, dan opsi siaran yang disertakan dalam antarmuka perangkat lunak yang mudah digunakan.
Beli Laptop Intel® Arc™ Seri A
Spesifikasi
Grafis Intel® Arc™ A770M | Grafis Intel® Arc™ A730M | Grafis Intel® Arc™ A570M | Grafis Intel® Arc™ A550M | Grafis Intel® Arc™ A530M | Grafis Intel® Arc™ A370M | Grafis Intel® Arc™ A350M | |
---|---|---|---|---|---|---|---|
Inti Xe | 32 | 24 | 16 | 16 | 12 | 8 | 6 |
Clock Grafis | 1650 MHz | 1100 MHz | 1300 MHz | 900 MHz | 1200 MHz | 1550 MHz | 1150 MHz |
Memori | GDDR6 16 GB | GDDR6 12 GB | GDDR6 8 GB | GDDR6 8 GB | 4 GB/8 GB GDDR6 | GDDR6 4 GB | GDDR6 4 GB |
Lihat spesifikasi lengkap | Lihat spesifikasi lengkap | Lihat spesifikasi lengkap | Lihat spesifikasi lengkap | Lihat spesifikasi lengkap | Lihat spesifikasi lengkap | Lihat spesifikasi lengkap |
Game On Drivers
Game On Driver menghadirkan performa game yang sangat baik dengan perbaikan yang optimal saat hari peluncuran dan pembaruan performa saat game baru dirilis. Cari driver secara manual atau unduh Intel Arc Control untuk mengontrol pengalaman driver dan tetap mengikuti pembaruan rilis game baru dengan mudah!
Ayo Main
Bebaskan imajinasi Anda dengan solusi grafis Intel® Arc™ baru: perangkat keras, perangkat lunak, dan layanan. Semuanya dibuat guna mewujudkan pengalaman bermain game, berkreasi, dan streaming.
Informasi Produk dan Performa
Berdasarkan fakta bahwa grafis Intel Arc adalah grafis pertama di pasar yang dapat memiliki dukungan encode AV1 (per K1 2022) sekaligus mendukung semua codec utama lainnya, disertai akselerator AI on board, inti Ray tracing, mesin vektor, serta dukungan Direct X12 Ultimate.
Untuk beban kerja dan konfigurasi kunjungi www.Intel.com/PerformanceIndex. Hasil dapat berbeda.