Satu Perangkat Serba Bisa
Laptop 2 in 1 yang didukung oleh teknologi Intel® terbaru memberikan kinerja dan mobilitas yang Anda harapkan dari laptop. Kemudian dapatkan fleksibilitas untuk beralih ke tablet dengan layar sentuh kapan pun Anda inginkan.
Laptop 2 in 1 berganti mode—tablet, tent, atau presentasi—sesuai cara Anda bekerja, belajar, dan bermain. Perangkat ramping ultraportabel ini memberikan kinerja hebat dan masa pakai baterai yang panjang, sehingga mereka siap di mana pun Anda berada. Anda dapat membuat spreadsheet dalam mode laptop, berkolaborasi dalam mode tent, atau menonton video dalam mode tablet saat bersantai di sofa.