Cara Menemukan PC Game Ekonomis yang Tepat

Fokus Utama:

  • Tetapkan anggaran

  • Memprioritaskan performa

  • Ekstra

  • PC yang tepat

author-image

Oleh

Salah satu keunggulan game PC yang paling menarik adalah fleksibilitas dalam memilih perangkat keras Anda sendiri. Ini memungkinkan spektrum konfigurasi sistem yang lebar, serta kesempatan untuk memilih rentang harga pc pra-rakit yang sesuai dengan kebutuhan Anda.

Opsi tersebut menjadi pilihan yang tepat bagi pengguna yang lebih tertarik pada mesin tingkat pemula. Anggaran terbatas tidak akan mengurangi keseruan Anda dalam menikmati dunia game PC; Anda hanya perlu mempertimbangkan dengan baik untuk menemukan PC yang Anda cari.

Perlu diketahui: Definisi PC ekonomis setiap orang pasti berbeda-beda. Tidak ada definisi universal dari tingkat pemula atau ekonomis, dan hanya Anda yang tahu persis apa yang Anda cari. Untuk tujuan diskusi, kami mendefinisikan “tingkat pemula” sebagai PC yang dapat menjalankan sebagian besar game dalam resolusi 1080p, sekitar 60 bingkai per detik. Ini adalah dasar untuk memaksimalkan keunggulan game PC sekaligus menyediakan fleksibilitas dalam pemilihan perangkat keras guna mencapai sasaran tersebut.

Berikut adalah beberapa pertimbangan untuk menemukan PC game ekonomis yang tepat.

Tentukan Jumlah Anggaran Anda

Langkah pertama dalam memilih sistem pra-rakit yang ekonomis adalah menentukan jumlah anggaran Anda.

Pertimbangkan atas maksimal anggaran Anda dengan saksama, dan lakukan penelitian kecil untuk mencari PC game pra-rakit yang termasuk dalam rentang harga tersebut. Hal ini akan menjadi dasar ekspektasi Anda akan performa. Gunakan alat seperti database benchmark PC game ini untuk menentukan kecocokan sistem dengan game yang akan Anda mainkan.

Harap diingat, penyiapan PC game tidak hanya sebatas sistem. Anda juga memerlukan layar, mouse, keyboard, dan mungkin headset untuk bermain game multipemain, jadi pastikan Anda menyesuaikan anggaran untuk hal tersebut. Mungkin Anda tidak memerlukan layar tambahan pada laptop, tetapi Anda tetap dapat berinvestasi pada mouse yang bagus. Tentu saja Anda dapat menghemat dengan menggunakan kembali periferal yang lama. Layar, termasuk keyboard dan mouse, yang agak usang tetap dapat berfungsi dengan baik di PC baru Anda jika memiliki koneksi yang tepat. Anda dapat meningkatkan periferal ini kapan saja.

Setelah menetapkan anggaran, Anda harus menentukan kebutuhan perangkat keras Anda.

Performa dan Penentuan Prioritas

Ketika mencari build 60 FPS, Anda harus mempertimbangkan game yang akan dimainkan, serta jenis performa dan fitur yang diinginkan. Arahkan pilihan perangkat keras Anda pada kebutuhan tertentu, dan pertimbangkan pengalaman kelayakan minimum sebagai dasar yang Anda inginkan. Strategi ini berlaku untuk desktop pra-rakit dan laptop game.

Ketika berbelanja sistem ekonomis, sebaiknya prioritaskan performa game terbaik di atas fitur tambahan seperti memori atau penyimpanan ekstra. Anda dapat meningkatkan komponen seperti RAM dan penyimpanan, bahkan GPU Anda, nanti, tergantung pada konfigurasi desktop. Jika upgrade di masa mendatang penting bagi Anda, selalu perhatikan hal tersebut dalam pencarian opsi, karena beberapa desktop lebih sulit di-upgrade daripada desktop pada umumnya.

Berikut adalah komponen yang harus Anda perhatikan saat memilih PC:

  • Central Processing Unit (CPU) dan Graphics Processing Unit (GPU). Ini adalah komponen penting menyangkut performa dalam game, yang diukur oleh detail grafis, resolusi, dan laju bingkai. Selalu prioritaskan hal tersebut.
  • RAM. 16 GB atau lebih itu ideal, tetapi biasanya 8 GB cukup untuk sebagian besar game. Jika berukuran kurang dari 8 GB, Anda dapat mengalami masalah performa. Anda dapat meningkatkan RAM nanti, tergantung pada konfigurasi desktop, dan biasanya peningkatan pada laptop akan lebih sulit.
  • Penyimpanan. Penyimpanan ideal berukuran 500 GB atau lebih, tetapi Anda bisa menggunakan ukuran lebih kecil jika tidak menukar instalasi game atau menerapkan solusi penyimpanan eksternal. Hard disk drive (HDD) dapat berfungsi dengan baik, tetapi solid state drive (SSD) dapat mempercepat waktu pemuatan dan transfer, serta meningkatkan performa sistem secara keseluruhan. Upgrade penyimpanan desktop biasanya mudah, tetapi jauh lebih sulit dilakukan pada laptop.

Pertimbangkan hal yang paling penting untuk pengalaman bermain game saat Anda memilih opsi perangkat keras. Apakah laju bingkai lebih penting daripada waktu muat yang cepat? Jika demikian, prioritaskan CPU atau GPU yang lebih baik daripada SSD NVMe* yang lebih cepat, dan gunakan SSD berbasis SATA, atau bahkan HDD. Mungkin Anda ingin menyiarkan permainan game. Jika demikian, sebaiknya pertimbangkan CPU yang lebih canggih daripada memori yang lebih besar. Fleksibilitas adalah hal penting, tetapi sistem yang seimbang jauh lebih penting. Jangan terlalu fokus pada satu komponen hingga yang lainnya terbengkalai.

Jika setelah melakukan penelitian Anda masih tidak dapat menyesuaikan anggaran dengan performa yang diinginkan, sebaiknya Anda menunda pembelian. Jangan bertahan pada performa yang tidak memuaskan bagi Anda, jadi terus pantau penawaran sistem pra-rakit hingga Anda menemukan sistem yang tepat, atau pertimbangkan untuk merakit PC Anda sendiri.

Fitur Ekstra

Setelah memilih sistem core, pertimbangkan semua hal yang mungkin dibutuhkan (atau diinginkan) untuk menyelesaikan pengaturan.

Anda juga perlu mempertimbangkan monitor yang akan digunakan. Jika build menjalankan game dalam 1080p, selalu ingat hal ini saat Anda memilih monitor. Anda mungkin tidak dapat memaksimalkan fitur seperti resolusi lebih tinggi dan layar dengan kecepatan refresh lebih tinggi sebelum Anda meningkatkan perangkat keras. Sebaiknya gunakan anggaran untuk membeli CPU atau GPU yang lebih andal, daripada membeli layar yang terlalu canggih.

Seperti keyboard dan mouse, solusi audio juga tersedia dalam beragam harga, mulai dari headphone audiofil hingga earbud standar. Jika belum memiliki headphone atau speaker yang berfungsi, Anda dapat memilih berbagai opsi dengan beragam harga.

Anda juga harus mempertimbangkan tampilan komputer sebagai fitur tambahan. Penambahkan kustomisasi pada sistem tidak berhubungan dengan performa perangkat keras di dalamnya, dan kadang dapat menambah biaya. Ada dua build dengan perangkat keras internal yang sama dan satu diantaranya memiliki kaca anti-retak serta kipas RGB; Anda dapat memilihnya untuk keindahan estetika, tetapi Anda juga dapat memilih untuk menghemat biaya.

Dalam memilih PC game, sistem di dalam lebih penting dari sekadar tampilan.

PC yang Tepat

Setelah mengetahui anggaran pembelian dan performa beragam konfigurasi, Anda akan merasa bahwa ada banyak sekali opsi PC ekonomis yang tersedia. Dengan fleksibilitas beragam konfigurasi perangkat keras dan berbagai produsen sistem dengan harga yang bervariasi, Anda selalu dapat meningkatkan setiap saat, berapa pun anggaran Anda.