Seseorang yang berdiri di dalam rumah kantor bersandar ke depan dan menaruh kedua tangan di atas meja sambil tersenyum di layar komputer laptop yang terbuka

Manajemen Perangkat Jarak Jauh untuk Bisnis

Alat manajemen jarak jauh berbasis perangkat keras PC terbaru membantu tim IT mengelola dan mempertahankan beragam armada perangkat, baik di dalam maupun di luar firewall. Pelajari cara manajemen PC jarak jauh perusahaan meningkatkan efisiensi IT di seluruh bisnis.

Mengapa Manajemen Perangkat Jarak Jauh?

  • Kemampuan manajemen jarak jauh memungkinkan tim IT untuk memantau, mengelola, dan melindungi PC dan penggunanya di lokasi mana pun.

  • Dengan manajemen jarak jauh, IT dapat memperbarui perangkat lunak, menginstal patch, melakukan boot perangkat, dan mengendalikan perangkat pengguna untuk dukungan jarak jauh.

  • Fitur pengelolaan yang mendukung perangkat keras membantu menyelesaikan masalah bahkan ketika perangkat dimatikan atau OS-nya disusupi.

author-image

Oleh

Manfaat Manajemen Perangkat Jarak Jauh

Peningkatan adopsi mode kerja jarak jauh dan hibrida telah membawa tantangan bagi profesional IT. Dukungan teknis, pemeliharaan, upgrade, dan patch harus diterapkan dari jarak jauh sehingga semua perangkat armada berperforma sesuai harapan dan jaringan terlindungi dari pengguna tidak sah dan ancaman siber.

Karyawan bisnis saat ini mengharapkan pengalaman teknologi yang konsisten baik mereka bekerja di lokasi, di rumah, atau di jalan. IT dapat memenuhi kebutuhan pengguna tersebut dengan PC klien berperforma tinggi dan sangat mudah dikelola yang memberikan kemampuan pemantauan dan manajemen jarak jauh (RMM) kelas bisnis terintegrasi, seperti yang ditawarkan pada prosesor Intel® Core™ Ultra dengan Intel vPro® Enterprise untuk OS Windows.

Platform Intel vPro® Enterprise menyediakan kemampuan pengelolaan dan keamanan terintegrasi, serta mendukung perangkat keras untuk membantu IT mendukung dan melindungi pengguna dan perangkat mereka di mana pun mereka—atau staf IT itu sendiri—berada dan bahkan ketika perangkat dimatikan atau OS-nya tidak berfungsi.1

Misalnya, dengan menyediakan kontrol daya tingkat perangkat keras, platform Intel vPro® Enterprise menyempurnakan cara patch, pembaruan, dan pemeliharaan rutin lainnya dapat dikelola dari jarak jauh dan otomatis untuk menghemat waktu dan mengurangi kesalahan manusia. IT juga dapat mendukung periferal pengguna dari jarak jauh untuk memberikan fleksibilitas yang lebih besar. Ini berarti rumah kantor dapat dilengkapi dengan stasiun docking, beberapa monitor, printer, dan periferal lainnya untuk meningkatkan pengalaman pengguna tanpa menghadirkan tantangan pengelolaan baru bagi tim IT.

Mengapa Alat Berbasis Perangkat Keras untuk Keterkelolaan?

Alat berbasis perangkat keras untuk manajemen jarak jauh perusahaan memungkinkan tim IT untuk mengatur proses baik di tingkat perangkat lunak dan perangkat keras. Ini berarti perangkat dapat dipantau, dipelihara, dan dikelola di mana pun mereka berada.

Manajemen PC jarak jauh memberi tim IT cara untuk memastikan perangkat memiliki sistem operasi (OS), antivirus, dan perangkat lunak pemindaian malware yang terbaru. Melakukan patch di luar jam kerja membantu meminimalkan dampak pembaruan terhadap produktivitas.

Manajemen perangkat jarak jauh juga memberdayakan tim IT untuk bertransisi dari manajemen reaktif ke prediktif dengan menggunakan telemetri untuk memecahkan, mendiagnosis, dan melakukan remediasi masalah.

Contoh Kasus Penggunaan Manajemen Jarak Jauh

Manajemen jarak jauh membantu menjaga perangkat tetap aman dan berfungsi secara optimal. Platform perangkat yang kaya fitur dapat memberi tim IT Anda set peralatan yang kokoh untuk beberapa kasus penggunaan utama.

Pembaruan OS dan Perangkat Lunak

Pembaruan OS dan penerapan perangkat lunak khususnya dapat menjadi hal menantang bagi IT. Ancaman keamanan yang berkelanjutan dapat menyebabkan pembaruan lebih sering, sehingga menambah kompleksitas bagi semakin banyak pengguna dan perangkat yang didukung. Dengan manajemen perangkat jarak jauh, tim IT dapat mengotomatiskan pembaruan OS dan peluncuran perangkat lunak bervolume tinggi untuk menyederhanakan proses sesuai jadwal yang nyaman.

Manajemen Patch

Dengan manajemen jarak jauh, IT dapat menerapkan pembaruan patch otomatis yang membantu meningkatkan keamanan. IT dapat membangunkan sistem dan memasang patch di luar jam kerja untuk meminimalkan gangguan terhadap produktivitas pengguna.

Pemecahan Masalah Perangkat

Solusi manajemen perangkat jarak jauh memberi tim IT kemampuan untuk proaktif saat memecahkan, mendiagnosis, dan menyelesaikan masalah. IT dapat menggunakan analisis telemetri real-time untuk mendiagnosis masalah sistem dan mengambil tindakan cepat untuk menyelesaikannya. Telemetri juga dapat diterapkan dalam alat bantuan layanan mandiri untuk karyawan yang dapat menerapkan opsi remediasi secara mandiri.

Penyegaran Perangkat

Bisnis saat ini cenderung menyegarkan perangkat secara berkala untuk meningkatkan performa. Perangkat modern juga menyertakan fitur yang membantu meningkatkan keamanan endpoint dan kemudahan manajemen perangkat. Memilih perangkat dengan kemampuan manajemen perangkat jarak jauh yang terintegrasi dapat memungkinkan tim IT Anda untuk memanfaatkan manajemen in-band dan out-of-bandkontrol keyboard, video, mouse (KVM), dan kemampuan menghidupkan/mematikan perangkat untuk memantau, mengelola, dan memelihara perangkat dari jarak jauh, bahkan ketika pengguna tidak berada di tempat.

Manajemen Jarak Jauh dengan Intel® Active Management Technology

Intel® Active Management Technology (Intel® AMT) terintegrasi ke dalam semua PC Intel vPro® Enterprise berbasis Windows. Intel® AMT menghadirkan rangkaian teknologi pemantauan dan manajemen serta manajemen perangkat mobile (MDM) jarak jauh.

PC Intel vPro® Enterprise berbasis Windows juga diaktifkan dengan perangkat lunak Intel® Endpoint Management Assistant (Intel® EMA), yang memberikan IT kemampuan untuk mengelola perangkat Intel® Active Management Technology dari jarak jauh dengan aman di luar firewall melalui cloud di jaringan Wi-Fi yang dikenal.

Studi Forrester Consulting menemukan bahwa kemampuan keamanan dan manajemen perangkat platform Intel vPro® dapat menghemat biaya sebesar USD 1,3 juta selama tiga tahun. Selanjutnya, penerapan patch jarak jauh otomatis dengan Intel® AMT dapat menghemat biaya sebesar USD 81.000 selama tiga tahun.2

Manajemen Out-of-Band

Perangkat jarak jauh dapat mengalami masalah atau menjadi tidak responsif karena driver yang terkorupsi, kegagalan aplikasi, atau OS yang tidak berjalan atau tidak bisa boot. Kemampuan manajemen jarak jauh Intel® AMT memungkinkan IT untuk menangani masalah ini dengan mudah dan mengelola perangkat klien di dalam dan di luar firewall dengan koneksi terenkripsi, menggunakan koneksi kabel LAN atau koneksi nirkabel Wi-Fi LAN. Konektivitas out-of-band beroperasi secara independen dari OS, yang memungkinkan koneksi persisten ke perangkat jarak jauh untuk melakukan remediasi atau pembaruan.

KVM Over IP

Administrator IT dapat mengoperasikan kontrol keyboard, video, dan mouse (KVM) jarak jauh pengguna melalui internet. KVM Over IP menghemat waktu dan uang serta memungkinkan tim IT untuk mendukung tenaga kerja yang tersebar. Platform Intel vPro® Enterprise untuk OS Windows menyediakan manajemen out-of-band Intel® AMT dengan KVM remote control, yang memungkinkan staf IT untuk mengambil alih keyboard, monitor, dan mouse sistem melalui koneksi Wi-Fi tepercaya. Akses jarak jauh memberikan tingkat kontrol yang sama dengan yang akan disediakan dalam panggilan dukungan secara langsung, dengan biaya lebih rendah dan dengan kenyamanan yang lebih tinggi.

Pengaktifan Jarak Jauh

Kemampuan menyalakan dan mengatur hidup-mati dari jarak jauh memungkinkan proses lainnya, termasuk pemeliharaan terjadwal, pencadangan, diagnostik, serta penerapan patch dalam semalam. Fitur keterkeloaan platform ini juga memungkinkan mematikan sistem yang tidak digunakan dari jarak jauh untuk membantu menghemat energi dan mengurangi biaya listrik—semuanya tanpa mengganggu pengguna.

Kemudahan Manajemen yang Modern untuk Setiap Bisnis

Setiap bisnis dapat memperoleh manfaat dari kemampuan manajemen jarak jauh, mulai dari perusahaan besar hingga organisasi kecil yang berkembang dengan sumber daya IT terbatas dan perusahaan yang bergantung pada penyedia layanan terkelola pihak ketiga untuk mendapatkan dukungan.

Bisnis berjalan di lebih banyak tempat dan di lebih banyak perangkat dibandingkan sebelumnya. Itulah sebabnya platform Intel vPro® menyediakan jalur bagi organisasi dari semua ukuran untuk mengendalikan armada PC mereka yang berkembang. Berkat menyederhanakan kemudahan manajemen jarak jauh dengan platform Intel vPro®, bisnis kecil dan karyawan jarak jauh dapat mempersiapkan pertumbuhan tanpa mengorbankan produktivitas ataupun keamanan.

Manfaatkan opsi manajemen perangkat jarak jauh bawaan untuk meningkatkan produktivitas dan merespons tantangan saat ini.